-->

Pengguna WhatsApp Wajib Baca : Penipuan Berbahaya Mengatasnamakan WhatsApp

- 6/24/2016
Pengguna WhatsApp Wajib Baca : Penipuan Berbahaya Mengatasnamakan WhatsApp | Cyber crime atau tingakan kriminal di dunia maya semakin banyak dan variatif saja. Para pelaku cerdik memanfaatkan berbagai momen. Mereka pintar mengikuti trend dunia maya termasuk trend di kalangan pengguna smartphone. Misal, saat ini para pengguna smartphone sedang trend menggunakan WhatsApp sebagai aplikasi media sosial pilihan, maka para penjahat dunia maya juga melakukan kejahatannya dengan mengatasnamakan WhatsApp tersebut.

Informasi penipuan berbahaya yang mengatasnamakan WhatsApp ini sengaja saya share agar para pengguna WhatsApp lebih waspada dan tidak sembarangan dalam menerima informasi via WhatsApp. Hal ini karena ada beberapa informasi yang akan membawa pengguna WhatsApp pada jurang celaka. Informasi-informasi tersebut merupakan informasi palasu yang akan memperdaya para pengguna WhatsApp untuk melakukan sesuatu yang merugikan dirinya sendiri. Apa saja itu? Cermati informasi berikut ini

5 Penipuan Berbahaya Mengatasnamakan WhatsApp

1. Fake Voicemail


Para hacker memiliki banyak cara untuk mencuri informasi penting dari smrtphone anda. Salah satu cara yang digunakan adalah dengan cara mengirim Fake voicemail pada aplikasi WhatsApp anda. Anda akan mendapatkan pemberitahuna bahwa ada pesan suara yang belum terbuka oleh anda. Untuk mendengarkan informasi tersebut, anda harus menekan tombol play. Namun tombol play ini akan menghubungkan smartphone anda dengan malware yang diciptakan oleh pelaku yang digunakan untuk mencuri data-data penting dari smartphone anda.

2. WhatsApp Gold Edition


Bagi anda yang selalu ingin tampil beda dan elegan, tawaran ini sangat menggiurkan. Anda akan mendpatkan tampilan WhatsApp yang berbeda dari yang lainnya. Dengan WhatsApp Gol Edition anda akan mendapatkan tampilan WhatsApp yang sangat keren. Namun sayang, niat ingin tampil beda dan elegan akan berakhir pada pemerasan. Anda harus membayar 40 dolar perbulan agar bisa menggunakan tampilan WhatsApp Gold Editian secara terus menerus. Mungkin, ini tidak masuk dalam kategori penipuan, ini hanya strategi pemasaran pengembang templet WhatsApp tersebut. Naun karena dari awal anda mengira ini adalah gratis dan ujung-ujunya harus membayar 40 dolar perbulan tentu ini sngat tidak anda inginkan. Nah daripada terjebak, lebih baik jangan gunakan templet WhatsApp Gold Edition tersebut.

3. WhatsApp's Spy


Mungkin anda adalah orang yang memiliki pikiran sedikit jahil. Misal ingin menyadap akun WhatsApp seseorang sehingga anda bisa mengetahui aktivitas akun tersebut. Nah, bagi anda yang ingin menyadap akun WhatsApp seseorang ada banyak tawaran  jusa untuk menyadap akun WhatsApp. Namun jangan menyesal jika akhirnya data andalah yang disadap dan dicuri orang. Kare yang terjadi sesunggunya, ketika anda menggunakan jasa penyadap WhatsApp tersebut, anda sedang menanamkan malware pada smartphone anda sendiri dan siap mengirimkan data anda ke pembuat malware tersbut. Jadi saran saya, tidak usah usil dengan akun orang daripada berujung pada kerugian pada diri anda sendiri. Hehe

4. $500 Starbucks Gift Card


Ada scam yang beredar di internet mengatasnamakan Starbucks dan ia meminta pembacanya untuk mengikuti survey. Survey palsu yang sebenarnya berasal dari pihak tidak bertanggungjawab tersebut berusaha untuk mencuri data pribadi, dan semakin hari variannya semakin banyak. Ada yang mengatasnamakan McDonald, IKEA< H&M, KFC, 7-Eleven, hingga Zara. Waspadalah!

5. Investment Fraud / Investasi Bodong


Penipuan dengan modus investasi bodong juga menerpa para pengguna whatsapp. Ada informasi yang beredar berupa ajakan untuk berinvestasi pada perusahaan bernama Anra Inc. Pesan itu mengklaim bahwa setiap investor yang menyimpan uangnya di Avra akan mendapatkan keuntungan hingga berkali-kali lipat. Sayangnya, godaan tersebut hanya akal-akalan pihak tertentu saja. Scammer yang bertanggungjawab dalam aksi penipuan ini akan menipu setiap investor dan menghisap uang mereka dengan mempermainkan nilai saham.

Nah itulah penipuan berbahaya yang mengatasnamakan WhatsApp yang harus anda waspadai. Sebenarnya masih banyak lagi varian penipuan yang ada. Ingat para penjahat memiliki ribuan bahkan mungkin jutaan cara untuk memperdaya anda. Kunci agar tidak terjebak pada penipuan adalah hati-hati dan tidak mudah tergiur dengan tawaran-tawaran bombastis. Ingat suatu rumus SEMAKIN MUDAH SESUATU UNTUK DIDAPAT, MAKA SEBENARNYA ITU ADALAH MUSTAHIL DAN PASTI PENIPUAN.
 

Start typing and press Enter to search